SuarIndonesia – Aspirasi gabungan BEM Se-Kalsel minta sampaikan penolakan pembahasan RKUHP yang kontroversi dan mengkebiri Demokrasi di depan kantor DPRD Kalsel, telah tersampaikan ke Senayan Jakarta, Kamis (7/7/2022)
“Belum genap dua kali 24 jam, aspirasi Mahasiswa Kalimantan Selatan (Kalsel) sudah di sampaikan ke DPR RI,”ucap Wakil ketua Komisi I DPRD Kalsel Siti Noortita Ayu Febria Roosani
Menurutnya, penolakan dari mahasiswa tersebut sudah diserahkan pada pimpinan Komisi III DPR RI Dapil Kalsel, Pangeran Khairul Saleh, di Ruang Pusat penyiaran dan informasi parlemen, Gedung Nusantara I Senayan, Jakarta.
Lanjutnya, Komisi DPR RI bakal mempublikkan isi dari draf RKUHP tersebut dan informasi yang didapat ujarnya DPR RI rencana akan melakukan pembahasan, bakal dimulai bulan depan dan aspirasi mahasiswa Kalsel tadi akan disampaikan saat rapat pembahasan.
“Dan beliau jua menyampaikan insha Allah bulan depan akan tahap pembahasan,” katanya.
Seperti diberitakan sebelumnya, ratusan Ratusan Mahasiswa yang tergabung dalam BEM se – Kalsel melakukan aksi unjuk rasa di depan DPRD Kalsel, Tolak pembahasan RKUHP oleh DPR RI, Rabu (6/7/2022) kemarin. (HM)