GELAR SENJA, Cara Pengembangan Bakat di Banjarmasin

- Penulis

Senin, 20 Juni 2022 - 00:14 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SuarIndonesia – Kwartir Cabang (Kwarcab) Kota Banjarmasin melalui Kwartir Ranting (Kwaran) Kecamatan Banjarmasin Utara melaksanakan Gelar Senja sekaligus upacara penurunan bendera, bertempat di Halaman Balai Kota Banjarmasin, Sabtu (18/06/2022).

Kegiatan itu dihadiri, Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Banjarmasin, Irwan Anshari, Sekretaris Kwarcab Kota Banjarmasin, Sumarno, dan diikuti Camat serta sejumlah Lurah di Kota Banjarmasin.

Irwan Anshari mengatakan kegiatan Gelar Senja tersebut merupakan agenda rutin yang digelar masing-masing Kwaran, Ajang tersebut bertujuan untuk menggali dan mengembangkan potensi-potensi bakat para anggota pramuka yang tergabung di dalamnya.

Menurut Irwan, sebelum adanya Pandemi, kegiatan itu rutin dilaksanakan setiap bulan. Hingga saat ini kasus Covid-19 mulai menurun, kemudian digelar kembali kegiatan Gelar Senja tersebut.

GELAR SENJA, Cara Pengembangan Bakat di Banjarmasin-2

“Alhamdulillah hari ini dilaksanakan Gelar Senja oleh Kwartir Ranting Banjarmasin Utara yang merupakan ke-2 kalinya di tahun 2022,” kata Irwan Anshari.

“Mudah-mudahan kegiatan gelar senja ini kedepan bisa tetap kita laksanakan dengan baik dan Covid-19 semakin melandai,” tambahnya.

Ia menyebut, kegiatan ini akan dilaksanakan secara bergantian per Kecamatan di Kota Banjarmasin dengan mengambil tempat pelaksanaan di Halaman Balai Kota Banjarmasin.

Baca Juga :

DIGELAR Kwarcab Banjarmasin Gelar Senja Perdana dengan Batasan Peserta

“Per kecamatan gantian, tapi dilaksanakannya di Halaman Pemko Banjarmasin. Setiap kecamatan itu mendapatkan jatah 2 kali, nanti bergiliran Utara, Selatan, Timur, Barat dan juga Tengah, balik lagi ke giliran pertama,” ujar Irwan Anshari.

Baca Juga :   RATUSAN Polisi "RW" di Banjarmasin Dikukuhkan

Ia berharap kegiatan itu dapat berkolaborasi dengan teman-teman Pramuka tingkat Sekolah Tinggi yang berada di naungan Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Selatan untuk bergabung pada Gelar Senja itu.

GELAR SENJA, Cara Pengembangan Bakat di Banjarmasin-3

“Tapi kami harapkan ke depannya nanti, kawan-kawan dari SMA maupun sekolah tinggi dapat bergabung di Gelar Senja kita ini,” harapnya.

Sementara itu, Sekretaris Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Banjarmasin, Sumarno menambahkan Gelar Senja tersebut akan terus dilaksanakan pada tanggal 17 setiap bulannya.

Adapun pengecualian terkait kegiatan itu menurut Sumarno yakni pada bulan Ramadhan (Puasa) dan 17 Agustus. “Kecuali Bulan Puasa dan 17 Agustus kita tidak melaksanakan Gelar Senja,” singkatnya.

Berdasarkan pantauan tim liputan di lapangan, terdapat sejumlah atraksi dari para anggota-anggota pramuka yang mengikuti gelar senja tersebut, mulai dari atraksi semaphore, kesenian tari hingga bela diri seperti silat. (SU)

Berita Terkait

BANJARMASIN Terima Penghargaan Pembangunan Kota Terbaik di Kalsel Tahun 2024
PASCA Lebaran Jumlah Penduduk Warga Pendatang Bertambah
MUSRENBANG di Banjarmasin untuk RPJPD 2025-2045, Ini yang Disorot
RPJPD 2024 Banjarmasin Sinkronkan IKN
TAK BERKUTIK, Obi Digiring Polisi
AWASI Kadaluarsa Obat, Puskesmas di Balangan Keluarkan Inovasi
MENGARAH Gerbang Logistik Kalimantan Pembangunan Kalsel 2025
AKTIVITAS Tambang Ilegal Sebabkan Jalan di Balangan Rusak

Berita Terkait

Kamis, 25 April 2024 - 00:13 WITA

JOKOWI ke Prabowo-Gibran: ‘Persiapkan Realisasi Janji Kampanye’

Kamis, 25 April 2024 - 00:03 WITA

OIKN: Sejumlah Institusi Pendidikan akan Groundbreaking di IKN

Rabu, 24 April 2024 - 23:57 WITA

2.086 HA Lahan IKN Masih Bermasalah! AHY Lapor ke Jokowi

Rabu, 24 April 2024 - 23:45 WITA

PERAS TAHANAN di Rutan, KPK Pecat 66 Pegawai!

Rabu, 24 April 2024 - 22:27 WITA

TAK BERKUTIK, Obi Digiring Polisi

Rabu, 24 April 2024 - 22:11 WITA

AKTIVITAS Tambang Ilegal Sebabkan Jalan di Balangan Rusak

Rabu, 24 April 2024 - 21:57 WITA

SEORANG REMAJA Keturunan Habib Dikeroyok Berakhir Kematian

Rabu, 24 April 2024 - 21:40 WITA

RAIH PENGHARGAAN Kabid Humas dan Kasubbid Mulmed Polda Kalsel

Berita Terbaru

Headline

PASCA Lebaran Jumlah Penduduk Warga Pendatang Bertambah

Kamis, 25 Apr 2024 - 00:47 WITA

Kalsel

RPJPD 2024 Banjarmasin Sinkronkan IKN

Kamis, 25 Apr 2024 - 00:36 WITA

error: Content is protected !!

Eksplorasi konten lain dari Suar Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca