GARUDA MUDA U-19 Gunduli NK Dugopolje 3-0

- Penulis

Jumat, 9 Oktober 2020 - 00:20 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Timnas Indonesia U-19 meraih kemenangan 3-0 atas NK Dugopolje dalam laga uji coba di Stadion NK Uskok Klis, Split, Kroasia.(Foto/Dok. PSSI)

SuarIndonesia – Timnas Indonesia U-19 meraih kemenangan 3-0 atas NK Dugopolje dalam laga uji coba di Stadion NK Uskok Klis, Split, Kamis (8/10) malam WIB.

Timnas Indonesia U-19 tidak butuh waktu lama untuk membuka keunggulan di laga ini. Umpan Bagas Kaffa dari sisi kanan penyerangan dituntaskan dengan sontekan oleh Braif Fatari di muka gawang lawan saat laga baru berjalan tiga menit.

Sepuluh menit berselang, dilansir dari CNNIndonesia.com, Timnas Indonesia U-19 kembali dapat peluang mencetak gol. Rizky Ridho dijatuhkan pemain Dugopolje di dalam kotak penalti lawan yang membuat wasit menunjuk titik 12 pas.

Eksekusi penalti diambil oleh Brylian Aldama. Tendangan Brylian ke sisi kiri gawang menggetarkan gawang Dugopolje untuk kali kedua di laga ini.

Timnas Indonesia U-19 semakin di atas angin pada menit ke-21. Sundulan Irfan Jauhari yang menerpa mistar berhasil disambar Witan Sulaeman untuk membuat skor jadi 3-0.

Pada menit ke-40, Timnas Indonesia U-19 kembali mendapat hadiah penalti. Handball pemain Dugopolje di kotak 16 gagal berbuah gol. Tendangan penalti Rizky Ridho ditangkap kiper Dugopolje.

Di babak kedua, Dugopolje tetap menampilkan permainan keras seperti di babak pertama. Permainan keras ini berujung cedera yang dialami Bagas Kaffa.

Baca Juga :   PECAHKAN MURI, Paman Birin Ajak 10 Ribu Pesilat Latihan Bersama

Bagas terkapar setelah mendapat tekel keras dari salah satu pemain Dugopolje pada menit ke-60. Posisi Bagas lantas digantikan oleh Bayu Fiqri.

Bagas jadi pemain Timnas Indonesia U-19 kedua yang cedera di laga ini. Sebelumnya Supriadi juga harus mengakhiri laga lebih cepat karena cedera usai ditekel pemain Dugopolje pada menit ke-31.

Timnas Indonesia U-19 yang unggul 3-0 nyaris kebobolan pada menit ke-68. Dugopolje dapat peluang lewat bola muntah di depan gawang tetapi tendangan salah satu pemain mereka masih tipis di sisi kiri gawang Yofandani Damai.

Timnas Indonesia U-19 baru mendapatkan peluang bersih untuk mencetak gol pada menit ke-78. Tembakan Irfan Jauhari dari dalam kotak penalti masih bisa digagalkan kiper Dugopolje.

Saddam Gaffar juga memiliki peluang untuk menempatkan namanya di papan skor pada menit ke-83. Namun, sontekan Gaffar memanfaatkan umpan silang Muhammad Kanu masih berada di samping gawang.

Tensi pertandingan tetap tinggi memasuki akhir pertandingan dan kedua tim silih berganti melakukan serangan. Namun, tidak ada gol tambahan yang tercipta hingga wasit meniup peluit panjang.

Susunan pemain inti Timnas Indonesia U-19

Muhammad Adi Satryo; Amiruddin Bagas Kaffa Arrizqi, Rizky Ridho Ramadhani, Komang Teguh Trisnanda, Pratama Arhan Rifai; Witan Sulaeman, Brylian Negietha Aldama, David Maulana, Mochammad Supriadi; Irfan Jauhari, Braif Fatari.(RA)

Berita Terkait

PIALA ASIA U-23: Timnas Indonesia Cetak Sejarah Usai Bungkam Australia!
LIBATKAN 11 Lembaga, Menko Hadi Bentuk Satgas Berantas Pornografi Anak
PEMERINTAH Bentuk Satgas Judi Online Lintas Lembaga
KETUA KPU Hasyim Asy’ari Dilaporkan ke DKPP Kasus Dugaan Asusila
BARESKRIM Ungkap Modus 2 Pegawai Lion Air Selundupkan Narkoba
KPK Dalami Dugaan Keterlibatan Keluarga SYL di Penyidikan TPPU
KAPAL PERANG AL Dikerahkan Evakuasi Warga Imbas Erupsi Gunung Ruang
BELASAN Ribu Lebih Warga Harus Dievakuasi dari Erupsi Gunung Ruang

Berita Terkait

Jumat, 19 April 2024 - 01:02 WITA

DMDI Kalsel Agendakan Rakerwil dan Bahas Program Kerja ke Depan

Jumat, 19 April 2024 - 00:59 WITA

DIBEKALI Bimbingan Manasik Ratusan Calon Haji Banjarmasin

Jumat, 19 April 2024 - 00:49 WITA

KADIS KOMINFOTIK Sorot Program Smart City jadi Fokus Utama

Kamis, 18 April 2024 - 23:06 WITA

BAKAL Tuntas Akhir Pekan Perbaikan Pipa SPAM Banjarbakula

Kamis, 18 April 2024 - 22:07 WITA

SAMPAIKAN ASPIRASI, Lurah -Kades Kecamatan Kelua Minta Dukungan Pemprov Kalsel

Kamis, 18 April 2024 - 22:00 WITA

JURU Pemelihara Makam Dikeroyok, Tiga Pelaku Diringkus

Kamis, 18 April 2024 - 21:53 WITA

DUA PELAKU Pencuri di Sebuah Gudang Disergap Polisi

Kamis, 18 April 2024 - 21:40 WITA

PENERIMAAN ASN Kaum Difabel Bisa Terpenuhi, Ini Harapan Dewan Kalsel

Berita Terbaru

Kalsel

DIBEKALI Bimbingan Manasik Ratusan Calon Haji Banjarmasin

Jumat, 19 Apr 2024 - 00:59 WITA

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Banjarmasin Windiasti Kartika ST, MT

Kalsel

KADIS KOMINFOTIK Sorot Program Smart City jadi Fokus Utama

Jumat, 19 Apr 2024 - 00:49 WITA

Perbaikan pipa Sistem Pengolahan Air Minum (SPAM) Banjarbakula,

Kab. Banjar

BAKAL Tuntas Akhir Pekan Perbaikan Pipa SPAM Banjarbakula

Kamis, 18 Apr 2024 - 23:06 WITA

error: Content is protected !!

Eksplorasi konten lain dari Suar Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca