Baggott Diinginkan PSSI Tetap di Timnas U-19

- Penulis

Senin, 10 Agustus 2020 - 21:16 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Elkan Baggott saat mengikuti TC bersama Timnas Indonesia U-19. (Dok. PSSI)

SuarIndonesia – Waktu pemain muda Ipswich Town Elkan Baggott mengikuti pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-19 telah habis pada 8 Agustus. PSSI kini meminta waktu tambahan dan berharap Baggott tetap bersama tim Garuda Nusantara.

Ketua Komite Tetap Timnas Indonesia Endri Erawan mengungkapkan seluruh pemain termasuk Baggott semula dijadwalkan mengikuti TC mulai 23 Juli sampai 8 Agustus. Namun, agenda TC Timnas Indonesia molor dua kali.

Dari rencana digelar pada 23 Juli, TC Timnas Indonesia baru dimulai pada 8 Agustus. Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengatakan penundaan itu dikarenakan menunggu hasil tes swab covid-19 dari pemain yang belum sepenuhnya selesai.

“Semua pemain kan awalnya dipanggil untuk TC sampai tanggal 8 [Agustus]. Semua akan diperpanjang. Kalau lokal Insya Allah tidak ada masalah. Tapi yang dari luar negeri seperti Baggott, Egy [Maulana Vikri] dan Witan [Sulaeman] ini yang mau diusahakan diperpanjang,” kata Endri Senin (10/8/2020), dilansir dari CNNIndonesia.

Khusus Baggott, PSSI berkeinginan agar pemain 17 tahun itu tetap bisa bersama Timnas Indonesia U-19 sampai ke Piala Asia U-19 di Uzbekistan 14-31 Oktober mendatang. Kendati demikian, Endri menyadari keinginan itu sulit diwujudkan.

Baca Juga :   MOTOGP BELANDA 2023: Bagnaia Perkasa, Binder Penalti Lagi

“Kami buat surat permohonan perpanjangan Baggott di Timnas. Diterima atau tidak, tergantung tanggapan klubnya. Suratnya sudah dikirim hari ini melalui kesekjenan,” ujarnya.

Jika Ipswich tidak bisa melepas Baggott sekarang, Endri berharap pemain berpostur 196 cm itu bisa bergabung ketika Timnas Indonesia U-19 melakukan TC ke luar negeri. Entah itu di Korea Selatan maupun di negara Eropa, seperti Belanda, Jerman atau Prancis.

“Kalau klub mengizinkan dia bisa menyusul ke Eropa atau Korea. Rencananya [TC di luar negeri] berangkat akhir bulan ini [Agustus] atau lebih cepat lebih baik. Minggu ini semua mengurus visa buat ke Korea dan Schengen,” jelas Endri.

Terkait Egy yang kini bergabung dengan Timnas Indonesia senior, Endri mengatakan juga masih bernegosiasi dengan Lechia Gdansk. Seperti diketahui Ekstraklasa saat ini juga belum dimulai.

“Kalau tidak bisa juga, nanti kalau ada panggilan jelang pertandingan ke Kualifikasi Piala Dunia 2022 akan kami panggil lagi,” sebutnya.(RA)

Berita Terkait

MUSRENBANG Kejaksaan RI Tahun 2024, Begini Arahan ST Burhanuddin
JOKOWI ke Prabowo-Gibran: ‘Persiapkan Realisasi Janji Kampanye’
BADAK JAWA Ditembak Pemburu, Culanya Dijual Rp280 Juta
OIKN: Sejumlah Institusi Pendidikan akan Groundbreaking di IKN
2.086 HA Lahan IKN Masih Bermasalah! AHY Lapor ke Jokowi
PERAS TAHANAN di Rutan, KPK Pecat 66 Pegawai!
RAIH PENGHARGAAN Kabid Humas dan Kasubbid Mulmed Polda Kalsel
MENKO POLHUKAM: 3,2 Juta Warga Indonesia Main Judi Online!
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 25 April 2024 - 22:37 WITA

HASIL PELACAKAN Dit Resnarkoba Polda Kalsel, Sita Sabu 1 Kg dan Puluhan Ekstasi

Kamis, 25 April 2024 - 22:15 WITA

TPPU Kasus Investasi Bodong, Penikmat Uang dari Tersangka Dipastikan Terseret

Kamis, 25 April 2024 - 19:59 WITA

DUGAAN MALAPRAKTIK di RS Milik Pemerintah di Banjarmasin, Kepala Bayi Tertinggal di Rahim Sang Ibu

Kamis, 25 April 2024 - 19:39 WITA

PERPUSTAKAAN HYBRID Kejari Tabalong Terdapat 572 Buku Digital dan 1.124 Konvensional Bersertifikat Nasional

Kamis, 25 April 2024 - 19:21 WITA

MUSRENBANG Kejaksaan RI Tahun 2024, Begini Arahan ST Burhanuddin

Kamis, 25 April 2024 - 19:09 WITA

MILIKI Tiga Paket Sabu, Aluh Digiring ke Penjara

Kamis, 25 April 2024 - 18:58 WITA

KALSEL Tetapkan Kualitas Akreditasi SNP

Kamis, 25 April 2024 - 18:32 WITA

KELUARGA KORBAN Pengeroyokan Kecewa Hasil Rekonstruksi di Palsek Kertak Hanyar

Berita Terbaru

error: Content is protected !!

Eksplorasi konten lain dari Suar Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca