BUPATI Tabalong : The Real Penyangga IKN adalah Kabupaten Tabalong

- Penulis

Jumat, 29 Oktober 2021 - 21:43 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SuarIndonesia- Pada pertemuan dengan rombongan Press Tour Provinsi Kalsel, Kamis (28/10/2021) malam di pendopo rumah dinas, Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani, menyatakan the riil penyangga IKN adalah Kabupaten Tabalong.

Ia meyakini pangan untuk kebutuhan IKN akan banyak disuplay dari Tabalong.

“Lahan seluas 3 ribu hektare untuk kawasan industri Seradang sudah kami siapkan. Infrastruktur penunjang akan disiapkan pemerintah pusat. Itu berarti kegiatan industri penunjang keberadaan IKN salah satunya di Tabalong,” bebernya.

Dikatakan Anang, detail tata ruang kawasan industri sudah dibuat Peraturan Daerah (Perda).

Dalam waktu dekat ia juga diindang pemerintah pusat untuk paparan detail tata ruang Kota Tanjung. Ia meyakini semua itu bagian dari pemerintah pusat menyiapkan Tabalong agar betul-betul menjadi daerah penyangga IKN.

“Sampaikan kepada pak Gubernur (Sahbirin Noor) pasar agribisnis kami siapkan bukan hanya untuk Tabalong saja, tapi untuk Kalsel seluruhnya,” pesannya.

Baca Juga :   BERKOMITMEN Menyenangkan Transisi PAUD/RA ke SD/MI

Pemkab Tabalong sedang menyelesaikan pembangunan pasar agribisnis di Desa Kembang Kuning Kecamatan Haruai.

Pasar agribisnis Kembang Kuning disiapkan jadi outlet hasil pertanian Kalsel, sehingga produk pertanian dari berbagai daerah di Kalsel dapat dijual di sina.

Pemkab Tabalong juga menyediakan lahan Bandara baru seluas 100 hektar di Desa Kambitin Kecamatan Tanjung.

“Kita juga akan membangun jalan sepanjang 4 kilometer lebar 32 meter di Kota Tanjung, nanti di kiri kanannya akan ditanami buah lokal sehingga bakal menjadi distrik bisnis baru,” kata Syakhfiani.

Sementara itu, Staf ahli Gubernur Kalsel, Farid Fakhmansyah, mengapresiasi peningkatan perekonomian Tabalong sekaligus kesiapan menyambut IKN.

“Hal ini selaras dengan kebijakan Paman Birin untuk mempersiapkan Kalsel sebagai daerah penyangga kebutuhan pangan bagi IKN di Kaltim,” kata Faried.(RW)

Berita Terkait

PASCA Lebaran Jumlah Penduduk Warga Pendatang Bertambah
MUSRENBANG di Banjarmasin untuk RPJPD 2025-2045, Ini yang Disorot
RPJPD 2024 Banjarmasin Sinkronkan IKN
OIKN: Sejumlah Institusi Pendidikan akan Groundbreaking di IKN
TAK BERKUTIK, Obi Digiring Polisi
AWASI Kadaluarsa Obat, Puskesmas di Balangan Keluarkan Inovasi
MENGARAH Gerbang Logistik Kalimantan Pembangunan Kalsel 2025
AKTIVITAS Tambang Ilegal Sebabkan Jalan di Balangan Rusak

Berita Terkait

Kamis, 25 April 2024 - 00:47 WITA

PASCA Lebaran Jumlah Penduduk Warga Pendatang Bertambah

Kamis, 25 April 2024 - 00:40 WITA

MUSRENBANG di Banjarmasin untuk RPJPD 2025-2045, Ini yang Disorot

Kamis, 25 April 2024 - 00:36 WITA

RPJPD 2024 Banjarmasin Sinkronkan IKN

Kamis, 25 April 2024 - 00:13 WITA

JOKOWI ke Prabowo-Gibran: ‘Persiapkan Realisasi Janji Kampanye’

Kamis, 25 April 2024 - 00:07 WITA

BADAK JAWA Ditembak Pemburu, Culanya Dijual Rp280 Juta

Rabu, 24 April 2024 - 23:57 WITA

2.086 HA Lahan IKN Masih Bermasalah! AHY Lapor ke Jokowi

Rabu, 24 April 2024 - 23:45 WITA

PERAS TAHANAN di Rutan, KPK Pecat 66 Pegawai!

Rabu, 24 April 2024 - 22:16 WITA

MENGARAH Gerbang Logistik Kalimantan Pembangunan Kalsel 2025

Berita Terbaru

Headline

PASCA Lebaran Jumlah Penduduk Warga Pendatang Bertambah

Kamis, 25 Apr 2024 - 00:47 WITA

Kalsel

RPJPD 2024 Banjarmasin Sinkronkan IKN

Kamis, 25 Apr 2024 - 00:36 WITA

Seekor badak Jawa tewas ditembak oleh seorang pemburu Sunendi di kawasan Taman Nasional Ujung Kulon (TNUK), Kabupaten Pandeglang, Banten. Cula badak kemudian dijual Rp280 juta ke pembeli di Jakarta. Ilustrasi. [iStock/Tobias Nowlan]

Hukum

BADAK JAWA Ditembak Pemburu, Culanya Dijual Rp280 Juta

Kamis, 25 Apr 2024 - 00:07 WITA

error: Content is protected !!

Eksplorasi konten lain dari Suar Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca