PPATK BENTUK Tim CAT, Awasi Transaksi Keuangan Ilegal Pemilu 2024

- Penulis

Rabu, 28 Juni 2023 - 02:58 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SuarIndonesia — Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) membentuk Collaborative Analysis Team (CAT). Pembentukan ini dalam rangka pengawasan transaksi keuangan ilegal pada Pemilu 2024 mendatang.

”Menindaklanjuti pertemuan koordinasi PPATK tanggal 19 Januari 2023, PPATK menginisiasi dibentuknya tim kerja CAT,” kata Plt Deputi Bidang Pelaporan dan Pengawasan Kepatuhan Syahril Ramadhan di Kota Bogor, seperti dikutip SindoNews, Selasa (27/6/2023).

Kata dia, tim kerja ini merupakan kolaborasi pertukaran informasi antara public sektor yaitu PPATK, pihak pelapor, Lembaga Pengawas dan Pengatur (LPP), aparat penegak hukum atau private public partnership.

Tugasnya, pertukaran informasi atau laporan yang menjadi hasil pemantauan transaksi atau rekening dari rekening khusus dana kampanye, rekening pasangan calon dan pengurus partai politik terkait.

”Tujuan CAT mendukung Pemilu atau Pilkada sebagai sarana integrasi bangsa,” jelasnya.

Nantinya, informasi yang didapat PPATK akan dianalisis, menyampaikan watchlist terkait Pemilu dan indentifikasi pelanggaran Pemilu. Tentunya, analisis dilakukan jika pihak pelapor menemukan adanya indikator-indikator pelanggaran dana Pemilu yang sudah ditetapkan.

Baca Juga :   PRESIDEN JOKOWI: Pandemi Covid-19 Berubah Jadi Endemi

”Jadi Pemilu tidak hanya Pemilu, kita awasi termasuk juga Pilkada. Nah tadi sudah disebutkan CAT, tentu PPATK memiliki pengalaman sebelum-sebelumnya terakhir 2019 kita mengawasi dana Pemilu setiap calon kita sudah ketahui. Nanti kita lihat analisis,” ungkapnya.

Sejauh ini, lanjut Syahril, belum ada dana ilegal yang digunakan peserta untuk Pemilu 2024. Karena, saat ini masih dalam tahapan persiapan Pemilu 2024.

”Pemilu sendiri baru akan terjadi tahun depan, ini kan baru persiapan pemilu dan hasil pemantauan kita anteng. Sebelum masa kampanye juga, setelah masa kampanye itu justru naik turun makanya kita persiapan,” ujarnya.

”Titik kristis masa Pemilu dan masa tenang. Sekarang masih tahap persiapan supaya jangan sampai kritis kita tidak siap karena laporan yang akan masuk banyak. Dana ilegal ini juga digunakan peserta Pemilu sampai saat ini belum ada terbukti,” tutupnya. (*/UT)

 

 

Berita Terkait

MENTERI INVESTASI/Kepala BKPM Motivasi Civitas Akademika ULM di Bidang Kewirausahaan
WAKILJAKSA AGUNG Memonitoring, Evaluasi dan Asistensi Pembangunan “ZI” di Kejati Kalsel
TERNYATA Penumpangnya Cuma Segini, dari 17 Status Internasional Bandara yang Dicabut
EMAS Antam Melonjak jadi Rp 1,327 Juta per Gram
MAY DAY 2024: Menaker Ajak Pekerja Tatap Masa Depan Dunia Ketenagakerjaan
KAPOLRI Angkat Tokoh Buruh Jadi Staf Ahli Bidang Ketenagakerjaan
KEMDIKBUD: KIP Kuliah Bisa Dicabut Jika Langgar Ketentuan
USAI SELINGKUH Hakim di Sumut Dipecat! Masih dapat Hak Pensiun

Berita Terkait

Kamis, 2 Mei 2024 - 22:13 WITA

MOMEN Hardiknas, Bupati Balangan Janjikan 1 Guru 1 Laptop

Kamis, 2 Mei 2024 - 22:09 WITA

BUPATI Balangan Berikan Susu Gratis bagi Bayi dan Lansia

Kamis, 2 Mei 2024 - 22:05 WITA

16 SAKSI Kasus Dugaan Malapraktik di RSUD Ulin Banjarmasin, Terus Dikumpulkan Bukti

Kamis, 2 Mei 2024 - 21:53 WITA

PENCURI Honda Jazz DIciduk,Ternyata Residivis dan Ini Modusnya

Kamis, 2 Mei 2024 - 17:27 WITA

WAKILJAKSA AGUNG Memonitoring, Evaluasi dan Asistensi Pembangunan “ZI” di Kejati Kalsel

Kamis, 2 Mei 2024 - 15:10 WITA

TERNYATA Penumpangnya Cuma Segini, dari 17 Status Internasional Bandara yang Dicabut

Kamis, 2 Mei 2024 - 14:47 WITA

EMAS Antam Melonjak jadi Rp 1,327 Juta per Gram

Kamis, 2 Mei 2024 - 14:41 WITA

GILIRAN Dua Anak Terdakwa “Babah” Termasuk Notaris dan Perbankan jadi Saksi, Begini Jawabannya

Berita Terbaru

Bupati Balangan, Abdul Hadi yang menjadi pembina acara, dan dihadiri seluruh guru serta unsur Forkopimda Balangan, Kamis (2/5/2024) (SuarIndonesia/RJ)

Balangan

MOMEN Hardiknas, Bupati Balangan Janjikan 1 Guru 1 Laptop

Kamis, 2 Mei 2024 - 22:13 WITA

Wujud perhatian dan kepedulian pemerintah daerah melalui Bupati Abdul Hadi membawa angin segar bagi masyarakat Balangan (SuarIndonesia/ Ist)

Balangan

BUPATI Balangan Berikan Susu Gratis bagi Bayi dan Lansia

Kamis, 2 Mei 2024 - 22:09 WITA

Pencuri mobil Honda Jazz diciduk Jajaran Satuan Reskrim Polresta Banjarmasin. (SuarIndonesia/YI))

Barito Kuala

PENCURI Honda Jazz DIciduk,Ternyata Residivis dan Ini Modusnya

Kamis, 2 Mei 2024 - 21:53 WITA

Ilustrasi. Pakar dari BRIN mengungkap sejumlah provinsi yang paling ketiban beban penyakit akibat polusi udara. [Foto: Istockphoto/Structuresxx]

Kesehatan

10 BESAR Provinsi Paling Ketiban Beban Polusi Udara

Kamis, 2 Mei 2024 - 21:19 WITA

Eksplorasi konten lain dari Suar Indonesia

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca