SuarIndonesia – Seorang duda bernama Rahmatullah (37), ditemukan keadaan tak bernyawa d irumahnya dengan kondisi sudah tercium aroma bau tak sedap, Jum’at (16/12/2022).
Korban tinggal di Desa Tatah Masjid RT 24 Kecamatan Alalak Kabupaten Barito Kuala (Batola), Privinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).
Warga sekitar ikut kaget dan ada yang melaporkan peristiwa ke Polsek Alalak.
Sejumlah anggota dipimpin Kapolsek Alalak, Ipda Syaminan, langsung melakukan Olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), dan selanjutnya anggota relawan mengevakuasi ke Kamar Jenazah Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ulin Banjarmasin, untuk visum.
Dari keterangan orang tua korban Hj Rusnani, bahwa saat itu dirinya curiga, karena beberapa kali dihubungi via telpon tak mengangkat.
“Lalu saya menghubungi anak menantu yang tak jauh dari rumah anak saya ini.
Ternyata saat dibuka pintu rumah oleh anak tercium bau tak dan saya pun langsung mendatangi setelah menerima kabar itu,” ucapnya.
Disebut, anak ini pernah nikah dan mereka bercerai.”Anak saya ini bekerja serabutan,” ujarnya.
Kapolsek Alalak, Ipda Syaminan, saat ditanya anggota masih mendalami kasusnya dan mengumpulkan keterangan para saksi. (DO)
1,224 kali dilihat, 1 kali dilihat hari ini