SuarIndonesia – Kepala Biro Ekonomi Setdaprov Kalsel, Hj. Raudatul Jannah, mewakili Gubernur, H. Sahbirin Noor, menerima penghargaan TOP Pembina BUMD 2022 dalam TOP BUMD Award yang diselenggaran di Dian Ballrom Lantai 11, Ciputra World Hotel Raffles Jakarta, pada Rabu (20/4/2022).
Kalsel juga meraih TOP BUMD Aneka Usaha Bintang 3 yang diterima oleh PT. Bangun Banua Kalsel.
Event TOP BUMD Award yang merupakan kegiatan pembelajaraan dan penghargaan Award BUMD yang terbesar dan paling membanggakan di Indonesia.
TOP BUMD Award adalah satu-satunya kegiatan corporate rating (penilaian) kinerja BUMD yang terbesar paling mrmbanggakan di Indonesia.
TOP BUMD adalah penghargaan yang diberikan kepada BUMD terbaik di Indonesia atas Achievement (prestasi), Improvement (perbaikan) dan Contribution (kontribusi) BUMD yang telah dilakukan terkait kerja bisnis, layanan dan kontribusi terhadap perekonomian daerah.
TOP Award 2022 ini diselenggarakan oleh Majalah Top Business berkerjasama dengan Institut Otonomi Daerah (i-Otda) dan beberapa lembaga asosiasi dan konsultan bisnis seperti LKN (Lembaga Kajian Nawacita).
SGl Manajemen, PPM manajemen, Sinergi Daya Prima, Dwika Konsulting, Melani K Hariman dan Associate, Solusi Bisnis, Fakulatas Ekonomi Bisnis Universitas Padjajaran Bandung dengan melibatalan dewan juri sekitar 10 profesor, beberapa doktor serta para praktisi dan konsultan bisnis.(adv/RW)
215 kali dilihat, 1 kali dilihat hari ini